Universitas Udayana Jalin Kerja Sama dengan Nacalai Tesque, Inc. Japan
Jimbaran - Universitas Udayana (Unud) menjalin kerjasama dengan Nacalai Tesque, Inc. Japan yang ditandai dengan penandatanganan Nota Kesepahaman (MoU) oleh Rektor Unud Prof. Ir. I Ketut Sudarsana, ST.,Ph.D dengan President Director Nacalai Tesque Mr. Nakarai Dai bertempat di Ruang Bahasa Gedung Rektorat Kampus Jimbaran, Kamis (16/1/2025).
Sekilas mengenai Nacalai Tesque. Inc, perusahaan ini adalah perusahaan yang bergerak di bidang farmasi, pengembangan sel, dan stem cell. Sebagai implementasi MoU tersebut juga sekaligus dilaksanakan penandatanganan Perjanjian Kerja Sama oleh Dekan Fakultas Kedokteran Unud Prof. Dr. dr. Komang Januartha Putra Pinatih, M.Kes dengan Executive Director Nacalai Tesque Mr. Hashimoto Akira yang dilanjutkan dengan presentasi dan diskusi.
Rektor Unud Prof. I Ketut Sudarsana menyampaikan bahwa penandatanganan MoU ini menjadi awal dari kerjasama bidang akademis dan penelitian yang diharapkan membawa manfaat besar bagi kedua belah pihak. Ini juga menjadi bagian dari komitmen dalam mendorong pertukaran akademis global dan memajukan penelitian ilmiah.
Kerjasama ini diharapkan memperluas akses terhadap pengetahuan mutakhir dan memastikan komunitas akademis tetap menjadi yang terdepan dalam penelitian global. Kerjasama ini juga memungkinkan fakultas yang ada di Unud untuk dapat berkolaborasi, berbagi pengetahuan dan terlibat dalam proyek penelitian bersama yang diharapkan berkontribusi pada penelitian inovatif yang dapat bermanfaat bagi komunitas global.
Sementara President Director Nacalai Tesque Mr. Nakarai Dai menyambut baik kerjasama ini serta berharap dapat memajukan aktivitas penelitian di Universitas Udayana seperti teknologi dan yang lainnya. Disamping itu juga diharapkan dapat berkontribusi menciptakan industri baru dan perkembangan penelitian di Bali serta masa depan yang bermutu dan inovatif melalui kerjasama ini.