Upgrading And Refreshment Lembaga Pers Mahasiswa (LPM) Press and Cyber Community (PCYCO) FK Unud 2022
Upgrading And Refreshment Lembaga Pers Mahasiswa (LPM) Press and Cyber Community (PCYCO) FK Unud 2022
Dalam rangka untuk meningkatkan kemampuan di bidang jurnalistik dan semangat berorganisasi, Lembaga Pers Mahasiswa (LPM) Press and Cyber Community (PCYCO) Fakultas Kedokteran Universitas Udayana menyelenggarakan acara Rebooting 2022 secara daring dengan mengangkat tema "Creating The New Era Of LPM PCYCO Through Improving Skills of Journalism and Developing Organization Spirit". (Senin, 11 Juli 2022)
Kegiatan ini akan diselenggarakan selama 2 hari, dimana pada hari pertama akan diisi dengan sesi upgrading untuk meningkatkan kemampuan dari peserta dan sesi refreshment pada hari kedua yang bertujuan untuk meningkatkan rasa kebersamaan serta kekeluargaan dalam organisasi.
Mengundang pembicara A.A. Istri Indira Kesari yang juga merupakan Mantan Pemimpin Umum LPM PCYCO, acara ini diikuti oleh seluruh anggota LPM PCYCO FK Unud dan dibuka oleh Wakil Dekan Bidang Kemahasiswaan dan Informasi, Prof. dr. I Md. Ady Wirawan, MPH., Ph.D.
Dalam sambutannya, Prof. Ady
menyampaikan agar setiap organisasi berupaya melakukan upaya-upaya perbaikan (upgrading) kemampuan yang dimiliki dan berharap LPM PCYCO bisa menjadi lembaga yang bisa mendukung capaian Indikator Kinerja Utama (IKU).
"Kedepannya saya ingin LPM PCYCO untuk terlibat memperkuat sistem informasi dan kehumasan di FK Unud. Kita akan libatkan adik-adik di LPM PCYCO untuk kegiatan-kegiatan yang membutuhkan liputan khusus guna mendukung tim humas dan website FK dalam penyampaian informasi" ucapnya.
Acara ini juga turut dihadiri oleh Pembina LPM PCYCO Dr. dr. I Made Krisna Dinata, M.Erg dan Pimpinan Umum LPM PCYCO Putu Sisi Indah Cahyani.