Seminar Nasional Minat Profesi Vetholic 2023 Fakultas Kedokteran Hewan Universitas Udayana “Strategi Pengembangan dan Manajemen Ternak Unggas Berbasis Teknologi Dalam Mencapai Hasil Ternak yang Unggulan”

Dalam kesempatan kali ini Minat Profesi Veterinary Holic Fakultas Kedokteran Hewan Universitas Udayana kembali melaksanakan kegiatan rutinnya yaitu Seminar Nasional, setelah tahun lalu diadakan secara online namun pada kesempatan ini kegiatan Seminar Nasional diselenggarakan secara online. Hari Minggu, 16 April 2023 bertempat di gedung BPTP Bali. Kegiatan Seminar Nasional ini bertemakan “Strategi pengembangan dan manajemen ternak unggas berbasis teknologi dalam mencapai hasil ternak yang unggulan.” Tidak hanya seminar nasional namun juga terdapat Demonstrasi nekropsi pada ayam.

Pada kegiatan seminar nasional ini dipandu oleh Sri Astuti sebagai Master of ceremony. Para Peserta melakukan registrasi dan memasuki ruangan dari waktu yang telah

 

ditentukan yaitu pukul 8 pagi, dilanjutkan dengan pembukaan acara oleh MC, dilanjutkan dengan doa yang dipimpin oleh Surya selaku sie konsumroh, setelah itu menyanyikan lagu kebangsaan Indonesia Raya lalu dilanjutkan dengan menyanyikan mars FKH Udayana yang dipimpin oleh Ramadhini.

Acara dilanjutkan dengan sambutan dan laporan dari ketua panitia seminar nasional veterinary holic tahun 2023 oleh I Kadek Agus Arsadana, berikutnya dilanjutkan dengan sambutan dari Ketua BEM yang pada kesempatan kali ini diwakilkan oleh Amasya Chikita,dilanjutkan dengan sambutan dan pembukaan acara dengan pemukulan kulkul oleh dosen pembina dari minpro veterinary holic yaitu bapak Drh. I Made Merdana,MP. Karena dalam kesempatan ini bapak dekan fakultas kedokteran hewan dan Wakil dekan 3 Fakultas kedokteran hewan universitas udayana berhalangan hadir.

“Saya sangat mengapresiasi dan selamat saya ucapkan kepada seluruh panitia dalam acara semnas tahun ini karena sudah berjalan lancar dan pada kesempatan kali ini topik yang diamnbil dalam seminar ini sangat menarik dan sangat dibutuhkan dalam masyarakat luas ini. Memang saat ini dokter yang bekerja dalam industri unggas sudah banyak namun masih banyak juga yang dibutuhkan dalam hal ini topik yang diambil sangat bagus. Dan semoga materi dari pembicara-pembicara hebat kita pada semnas ini mampu menjadi ilmu yang berguna bagi kita semua”.ungkap bapak Drh. I Made Merdana,MP.

Ketua panitia seminar nasional, ketua minpro vetholic Indra Palaguna beserta Ketua BEM atau yang mewakili juga berharap demikian agar kegiatan seminar nasinal pada hari ini benar benar dipelajari dan disimak dengan baik serta pada bagian kegiatan nekropsi agar disimak dan dipelajari dengan benar agar ini semua bisa bermanfaat bagi kita kedepannya.

Dari pemateri 1 yaitu bapak Sopyan Haris S.Pt.,MM. Dari PT Charoen Pokphand didampingi oleh Drh. I Gede Made Sudarsa. Oleh karena bapak Sopyan Haris sedang berada di luar pulau jadi memberikan seminar melalui zoom meeting dan dimoderatori oleh Gaby. Sesi materi pertama membahas tentang tentang membuka pintu gerbang bisnis unggas di indonesia dan dengan bisnis perunggasan di indonesia selama 60 menit lalu dilanjutkan dengan sesi diskusi selama 15 menit dan terdapat quizz berhadiah dari bapak Sopyan.

Setelah itu dilanjutakan dengan acara ISBAMA para peserta selama 15 menit, setelah itu berlanjut ke acara ice breaking untuk peserta yang dipandu oleh sie acara Rahmadhini dan Femi, setelah sesi ice breaking. Setelah itu berlanjut dengan pemateri kedua & demonstrator yaitu Prof. Dr. Drh. I Ketut Berata, MSI. APVET yang memberikan informasi mengenai nekropsi

 

pada unggas beserta contoh video yang ditampilkan pada proyektor. Dilanjutkan dengan proses demonstrasi nekropsi ayam pada tempat yang telah di tentukan di BPTP Bali, para peserta dibagi menjadi 5 kelompok serta didampingi oleh sie acara. Kegiatan nekropsi juga turut didampingi oleh para dosen pembimbing dan mahasiswa atas nama Indrayudha. Kegiatan nekropsi berjalan dengan lancar dan diikuti dengan baik oleh peserta dan panitia.

Setelah acara demonstrasi berakhir para peserta bersama panitia dan dosen pembimbing serta Prof Berata kembali menuju ruangan awal seminar dan kembali melaksanakan diskusi terkait kegiatan demonstrasi nekropsi yang dilaksanakan. Setelah sesi berakhir dilanjutkan dengan sesi penutupan dan dokumentasi dengan seluruh peserta seminar nasional vetholic tahun 2023 lalu pembagian sertifikat dan konsumsi peserta, setelah itu peserta dipersilahkan untuk kembali ke kediaman masing-masing.