Prodi Sarjana Peternakan Fapet Unud Gelar Pembekalan Mahasiswa Peserta PKL/Magang Industri MBKM Mandiri Tahun 2023
Prodi Sarjana Peternakan Fapet Unud menggelar Pembekalan Mahasiswa Peserta PKL/Magang Industri MBKM Mandiri Tahun 2023 selama dua hari, yang berlangsung secara daring melalui aplikasi Webex Meeting. Dilaksanakan pada hari selasa 12 September 2023 dan Rabu 13 September 2023. Diikuti oleh seluruh Peserta Magang Industri MBKM Mandiri Tahun 2023, yang seluruhnya ada sebanyak 38 orang yang menyebar di 3 lokasi yaitu: (1). Lokasi Balai Pengujian Standar Instrumen Unggas dan Aneka Ternak ( dulu namanya BALITNAK) Ciawi- Bogor sebanyak 13 mhs; (2). Lokasi BPTU- HPT Denpasar sebanyak 10 mhs serta (3) Lokasi UPTD. Balai Inseminasi Buatan Daerah, Perbibitan Ternak dan Hijauan Pakan Ternak Baturiti- Tabanan sebanyak 15 mhs. Pada kegiatan pembekalan hari I ini dibuka langsung oleh Dekan Fapet Unud. Dr. Ir. I Nyoman Tirta Ariana, M.S., IPU., ASEAN Eng., dengan menghadirkan 5 orang narasumber yaitu: Materi I “Standar Operasional Prosedur (SOP) P K L/ Magang Industri MBKM Mandiri” dengan Narasumber : Dr. I Made Mudita, S.Pt., M.P; Materi II “Manajemen Pemeliharaan Ternak Ruminansia ” dengan Narasumber : Dr. Ir. Anak Agung Oka, MS.; Materi III “Manajemen Pemeliharan Aneka Ternak” dengan Narasumber : Prof. Dr. Ir. I Made Nuriyasa, MS ; Materi IV “Manajemen Pemeliharaan Ternak Perah” dengan Narasumber : Ir. Lindawati Doloksaribu, M.App.Sc.,PhD dan Materi V : “Penyediaan Pakan dan Strategi Pemenuhannya” dengan Narasumber : Ir. M. Anuraga Putra Duarsa, M.Rur.Sc. Acara pembekalan ini dipandu oleh dua moderator yaitu Dr. Ir. Anak Agung Ayu Sri Trisnadewi, MP. dan Dr. I Ketut Mangku Budiasa, S.Pt., M.Si.